Yulfian : Kepengurusan Parpol di daerah tidak berdaya

MEKANISME perekrutàn calon Pilkada tidak berjalan dalam semestinya, penentuan bakal calon untuk pilkada semestinya sesuai dengan tujuan reformasi, Demokrasi ini jangan dicontohi oleh partai itu sendiri, semestinya kepengurusan partai didaerah diberikan kewenangan untuk menentukàn kadernya yang mumpuni yang sudah teruji baik elektàbikitasnya maupun kemampuanya hal ini diungkapkan salah satu tokoh Pemekaran Kabupaten Bandung Barat (KBB) Yulfian Widinugraha, Kamis (8/8/2024) di-Ngamprah.

“Yang perlu diketahui dan diingat bersama lanjut Yulfian, Pemilihan Kepala Daerah bukan pemilihan presiden, Sebagai kepala daerah harus memahami dan mengetahui kultur dan budaya daerahnya sendiri, kami yakin semua partai yang ada di Kabupaten Bandung Barat mempunyai kader dan calon pilkada yang terbaik, yang sudah teruji dan dinilai baik kemampuanya maupun elektabilitasnya yang siap direkomendasikan ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) untuk mendapatkan persetujuan,” terangnya.

Perekrutan untuk bakal calon pilkada sekarang ini terkesan hanya sebatas formalitas saja, Karena tidak menghasilkan, yang menentukan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Seperti sekarang ini yang saya perhatikan, para kandidat berjuang masing-masing untuk mendapatkan rekomendasi dari DPP.

“Disinggung mendukung salah satu calon Yulfian mengatakan, Secara pribadi maupun kelembagaan kami belum menentukan sikap untuk mendukung salah satu kandidat,”terangnya.

“Kami menunggu pasangan yang diusung oleh partai yang benar benar sudah jelas diusung oleh kualisi partài mendaftar ke KPU,” tegasnya.

Adapun figur yang akan kami dukung lanjut Yulfian. figur yang mumpuni yang mampu melakukan pembenahan, dan pengelolaan pemerintah kabupaten Bandung Barat,sebagaimana tujuan dan cita-cita pemekaran yaitu untuk mensejahterakan masyarakat Kabupaten Bandung Barat dan meningkatkan lelayanan kepada masyarakat,”tegasnya.(trs)