WAPRES terpilih KH Ma’ruf Amin menutup resmi Muktamar ke-V Partai Kebangkitan Bangsa (PK)yang digelar selama 3 hari di Nusa Dua, Bali,
Ketua DPC PKB Kab Kuningan, H Ujang Kosasih menyatakan, siap dan puas menjalankan hasil keputusan seluruh rapat pleno Muktamar V yang digelar secara marathon selama 3 hari tersebut. “Sebagai kader yang baik, kami wajib mematuhi dan melaksanakan seluruh keputusan yang dilahirkan pada pelaksanaan muktamar yang ditutup malam ini,” kata Ujang melalui seluler, Rabu (21/8/2019) malam.
Lebih jauh dikatakannya bahwa, pada Mujtanar V itu ada beberapa rapat pembacaan LPJ pengurus DPP PKB Periode 2014-2019. Dalam pleno pertama itu, seluruh muktamirin dari DPW dan DPC menerima LPJ yang dibacakan pengurus DPP PKB. “Pleno kedua, muktamirin menyampaikan agar H Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus Imin bersedia untuk memimpin kembali PKB lima tahun ke depan,” kata Ujang seraya menambahkan, bahwa dalam pleno ketiga ditetapkan secara aklamasi, bahwa Gus Imin menjadi Ketum DPP PKB periode 2019-2024.
Sementara itu, dalam pleno ketiga, digelar rapat komisi yang membahas perubahan AD/ART dan peraturan organisasi. Selain itu membahas program kegiatan partai, kaderisasi dan rekomendasi partai.
“Selanjutnya pelaksanaan pleno ke-4, penyampaian hasil rapat komisi yang secara bulat seluruh laporan komisi diterima oleh muktamirin, ” ucap Ujang.
Terakhir, pada pleno ke-5, penetapan dan pengangkatan Ketua Dewan Syuro PKB periode 2019-2024. Dalam pleno tersebut, KH Dimyati Rais yang notabene merupakan dewan syuro sebelumnya, secara bulat aklamasi terpilih kembali.
Menyinggung soal arahann DPP kepada seluruh DPW dan DPC, untuk kebijakan di daerah, Ujang mengatakan, DPP memberi arahan kepada muktamirin agar mempersiapkan rengiat kaderisasi di seluruh daerah secara periodik setahun tiga kali.
“Kaderisasi ini sangat penting, karena dari kaderisasi akan lahir kader-kader baru PKB yang akan berjuang ke depan untuk partai,” tandasnya.
Tindak lanjut Muktamar, kata Ujang, akan diikuti dengan pelaksanaan Muswil dan Muscab serempak di seluruh Indonesia. Sehingga ke depan ada keseragama periode kepengurusan di tingkat DPW dan DPC.
“Cak Imin, sangat mengapresiasi upaya seluruh kader dan kiai atas perjuangan-nya sehingga bisa menempatkan 58 kader PKB di DPR RI”, pungkas H Ujang. (H WAWAN JR)