TNI Gelar latihan bersama Tentara Australia, Untuk meningkatkan dan memantapkan kemampuan

TENTARA Nasional Indonesia (TNI) Bersama Tentara Austalia lakukan latihan bersama menggelar simulasi Penanggulangan aksi terorisme disekitar lingkungan Pemkab Bandung Barat, Kamis (28/03/2019) di Ngamprah.

Latihan bersama TNI dengan Tentara Australi ini bertujuan untuk memelihara Stabilitas keamanan Negara Kesatuan Republik Indinesia (NKRI) secara menyeluruh.

Dalam simulasi tersebut, beberapa adegan dilakukan para prajurit TNI maupun Tentara Austalia, diantaranya sebagai teroris sedang didalam gedung, yang dilakukan pengepungan oleh TNI dengan bersenjata lengkap siap menyerang untuk mengamankan teroris.

Selain itu terdengan letupan letupan maupun tembakan tembakan dengan peluru hampa dari prajurit TNI dalam mengamnakan teroris. Adegan latihan simulasi diakhiri dengan keberhasilan anggota TNI membekuk dan melumpuhkan Parateroris.

Simulasi yang dilaksanakan dilingkungan pemkab Bandung Barat dihadiri Dankodiklat AD Letjen A. M Putranto, Danpussenif Mayjen Teguh Pudjo Rumekso, Danpusdikif Kol Inf Khairul Anwar serta Danlatihan Indonesia Mayor Inf Doni Prasetyo

Sementara dari Tentara Australia Mayor General Ellwood Aus Ist Division Comander, Colonel Matt Richardson, Colonel Matt Cambell (Atase Pertahanan Darat Australia) Mayor Peter Craigsaun (Cimandan Latihan Australia. Sedangkan dari pemerintah Bandung Barat dihadiri Bupati Aa Umbara Sutisna, Wakil Bupati Hengki Kurniawan dan sekretaris Daerah (Sekda) Asep Sodikin.

Dalam sambutanya dihadapan para Prajurit TNI dan Tentara Australia Dankodiklat AD Letjen A. M Putranto, mengtakan, Latihan yang digagas bersama dua Negara ini semata-mata bertujuan untuk meningkatkan dan memantapkan kemampuan serta keterampilan penangulangan terror.

“TNI agar selalu memiliki tingkat kecepatan dalam bergerak dengan keberhasilan tinggi dalam melaksanakan tugasnya dalam menindak terhadap aksi terorisme”, terangnya.

Dengan dilaksanakan latihan bersama yang dilaksanakan dilingkungan perkantoran Pemkab Bandung Barat ini, Dankodiklat, mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Daerah Bandung Barat yang mana telah memberikan pasilitas untuk melaksanakan latihan bersama ini.

Sementara dari Tentara Australia Mayor General Ellwood Aus Ist Division Comander melalui penerjemahnya, mengucapkan terimaksih atas kerja samanya latihan ini.

“Kami merasa kagum dengan keberadaan ini, dan baru pertama kali latihan bersama sehebat dan sekagum begini, “jelasnya.

Dengan tergagasnya sebagai apresiasi, Diselenggarakanya bersama TNI, “Ia berharap kedepanya untuk latihan serupa bisa dilaksanakan dinegaranya sebagai bentuk kerjasama balasan” pungkasnya. (tries)