RSUD Otista dan Gedung Baznas akan Disulap jadi Loket Bayar Pajak

PEMKAB Bandung berencana menyulap lapang parkir RSUD Otista, Gedung Baznas Kabupaten Bandung serta areal Pasar Ikan Modern (PIM) jadi loket untuk membayar pajak.

Untuk itu, Bupati Bandung Dadang Supriatna mengintruksikan Kepala Bapenda, Akhmad Djohara meninjau kelayakan ke tiga lokasi tersebut untuk dijadikan tempat membayar pajak.

” Sebelumnya kami telah berkoordinasi dengan Kapolresta Bandung Kombespol Aldi Subartono dan Pj Kepala Bapenda Jabar untuk menambah petugas guna ditempatkan di tiga lokasi baru yang telah disiapkan,” ujarnya usai sidak ke Kantor Samsat Soreang, Jumat (11/4/2025).

Bupati Bandung, Dadang Supriatna berdialog dengan Wajib Pajak (WP) saat sidak ke Kantor Samsat, Soreang

Wakil Ketua Umum Apkasi ini mengatakan, animo masyarakat Kabupaten Bandung untuk mengikuti program pemutihan denda pajak kendaraan bermotor cukup tinggi, sehingga terjadi antrian panjang dan mengganggu arus lalu lintas (lalin) di Jalan Gading Tutuka, Soreang.

” Terjadinya antrian panjang itu dampak dari terbatasnya loket pembayaran dan petugas penggesekan kendaraan,” tegasnya.

” Masyarakat mengeluh sebab akibat antriannya yang panjang, untuk mengurus pajak kendaraan bermotor saja harus menghabiskan waktu seharian,” imbuh Dadang.

Untuk itu, ujarnya, ditambahnya tiga lokasi pelayanan pajak itu untuk mengurangi kepadatan dan memperpendek waktu antrean di Kantor Samsat Soreang. (nk)