PERSATUAN Wartawan Indonesia (PWI) Kelompok Kerja (Pokja) Kota Bandung terus melakukan pembenahan-pembenahan dan peningkatan kualitas, baik didalam maupun kegiatan diluar organisasi.
Pada rapat Kerja (Raker) dan Press Gathering 2019 yang diselenggarakan Senin – Rabu (23-25/9/2019) di Hotel Aquarium Pantai Barat Pangandaran tersebut, diikuti 42 anggota yang tergabung di PWI Kota Bandung, acara tersebut di sponsort diantaranya, Bank BJB, Pemkot Bandung (Bagian Humas), PT Pos Indonesia dan Bank BJB Syariah.
Pada kesempatan ini, Ketua PWI Pokja Kota Bandung Hardiyansyah (Andhy) melepat langsung keberangakan peserta Raker dan Press Gathering 2019 di Sekretaria PWI Kota Bandung Jl. A.Yani No,262, Lt. 2 Kota Bandung Senin (23/9/2019), pada pukul 07.00 Wib menuju Pangandaran,
Andhi mengatakan, pada raker kali ini PWI Kota Bandung di harapkan sukses, karena ini merupakan raker kita yang ketiga, dalam kepempinnya.
Andhi juga berpesan agar peserta Raker menjaga keselamatan dalam perjalan, “ selamat jalan kita ketemu nanti di Pangandaran, semoga kita dalam selalu dalam lindungan yang maha kuasa, Aamiin”.(DP)