COVID-19 telah mempengaruhi perkonomian masyarakat, Selain mereka yang terjangkit, pengaruh paling signifikan adalah kerugian ekonomi yang diderita oleh warga masyarakat yang kurang mampu karena mereka terpaksa berhenti karena menahan diri untuk tidak keluar rumah.
Untuk meringankan beban kebutuhan masyarakat Polsek Cikijing Polres Majalengka dan Koramil 1705 Cikijing untuk melakukan sosial peduli berbagi dengan memberikan paket Sembako dan Masker kepada warga yang masuk kategori rentan miskin atau miskin di wilayah Kecamatan Cikijing, Rabu (15/04/2020).
Kapolsek Cikijing Kompol Toto Sumarto Danramil Cikijing Kapten Arh. R.Bambang Irawan, Kanit Intelkam Ipda Erik Sukandar, S.Pd, Kepala Desa Cipulus sdr. Maksum dan Bhabinkamtibmas Desa Cipulus Brigadir Kurdiyanto dan anggota Polsek Cikijing. Dalam kegiatan tersebut dibagikan paket sembako yang berisi beras, telor, mie instan, minyak goreng dan kecap manis serta Masker.
AKBP Dr. Bismo Teguh Prakoso Kapolres majalengka melalui Kapolsek Cikijing KOMPOL Toto Sumarto mengatakan, Dengan adanya kegiatan ini diharapkan bantuan dari Polsek dan Koramil Cikijing dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak covid 19,
Sementara dijelaskan Danramil Cikijing Kapten Arh. R.Bambang bahwa “Kegiatan ini sebagai wujud kepedulian Koramil 1705/Cikijing dan Polsek Cikijing berbagi dalam bentuk kepedulian kapada masyarakat sekitar Koramil dan Polsek yang dirasa perlu dibantu masyarakat yang terdampak ekonomi Corvid 19,”katanya.
“Kita berikan sembako kepada masyarakat, yaitu Lansia, Buruh Harian, dan Parkir miskin dengan dilampiri pesan-pesan sosialisasi dan himbauan cegah COVID-19”.
“Dampak mewabahnya virus corona ini, membuat keluarga tidak bisa ke mana-mana dan mengurangi aktivitas di luar rumah. Adanya virus corona ini membuat keluarga banyak berdiam diri di rumah. Meski demikian, kebutuhan sehari-hari seperti makan harus tetap terpenuhi. Koramil dan Polsek terpanggil untuk sedikit berbagi. Tidak banyak yang kami berikan. Mudah-mudahan ini bisa membantu. (Soni Padli A)