Nyoblos di TPS 20, Kang DS Optimistis Raih 72 Persen Suara

CALON Bupati Bandung, Dadang Supriatna menggunakan hak pilihnya di TPS 20 Kampung Sapan Cikeruh, Desa Tegalluar, Kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung, Rabu (27/11/2024)

Dadang yang akrab disapa Kang DS, datang ke TPS didampingi sang istri Emma Dety Dadang Supriatna beserta ke dua anaknya sekitar pukul 07.30 WIB pagi.

Kehadiran Kang DS bersama keluarganya membuat suasana di TPS semakin meriah. Banyak warga yang antusias menyalami Calon Bupati dari nomor urut 2 ini.

“Alhmdulillah akhirnya sah, sudah sah nyoblos,” ujar Dadang sambil memperlihatkan jari kelingkingnya yang sudah dicelup tinta sebagai tanda partisipasinya dalam pesta demokrasi 5 tahunan.

Kang DS optimistis, pasangan nomor urut 2, Dadang Supriatna-Ali Syakieb akan memenangkan Pilkada Kabupaten Bandung dengan kisaran 65-72 persen suara.

Prediksi tersebut ujarnya, didasarkan pada dua indikator, antara lain partai pengusung dan relawan yang solid serta kompak sejak awal.

Selain kekuatan tim pemenangan yang baik, termasuk kekompakan dari para alim ulama dan para kyai yang turut mendukung dan mendoakan paslon nomor 2, Dadang Supriatna-Ali Syakieb.

Indikator lainnya, dukungan dan doa dari masyarakat Kabupaten Bandung yang kompak untuk kembali memilih Dadang Supriatna sebagai Bupati Bandung periode 2024-2029.

Kang DS berharap, hari pencoblosan ini benar-benar dimanfaatkan oleh masyarakat untuk menentukan nasib Kabupaten Bandung lima tahun ke depan dan jangan sampai golput. (nk)