Kurnia : Kaum Disabilitas Harus Mendapat Kesempatan Yang Sama

SEBAGAI warga negara Indonesia, kaum disabilitas memiliki hak yang sama untuk mendapatkan pendidikan dan kesempatan kerja.

Demikian dikatakan Calon Bupati Bandung nomor urut 1, Kurnia Agustina. “Saya dulu sudah terbiasa di Lembaga Koordinasi Kegiatan Kesejahteraan Sosial (3S), untuk menangani teman-teman disabilitas. Sekarang saya memasukannya kedalam program kerja pasangan NU Pasti Sabilulungan,” ujarnya saat mengunjungi salah satu warga disabilitas di Desa/Kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Kamis (19/11/2020).

Kurnia mengatakan, penting membukakan akses seluas-luasnya bagi kaum disabilitas, sebab mereka memiliki peran yang besar bagi pembangunan di Kabupaten Bandung.

“Dalam koridor pembangunan sumber daya manusia (SDM) dan jaring pengaman sosial, apalagi terkorelasi dengan corona, salah satunya adalah pemulihan dan rehabsos terutama untuk penyandang masalah kesejahteraan sosial termasuk didalamnya teman-teman disabilitas,” katanya.

Ia menyebutkan, selama ini pihaknya sudah mendapat banyak masukan dari kaum disabilitas, salah satunya soal pendidikan dan lapangan pekerjaan. Saat ini masih banyak kaum disabilitas yang belum bisa mengenyam pendidikan layak, sesuai dengan amanat undang-undang.

“Mereka rata-rata belum bisa mengenyam pendidikan seperti yang sudah diamanatkan undang-undang. Disinilah peran pemerintah, harus menyediakan porsi pendidikan untuk kaum disabilitas, yang masih belum bisa direalisasikan, karena mungkin masih terkendala faktor-faktor tekhnis,” ujarnya.

Selain itu, kaum disabilitas masih kesulitan mencari pekerjaan, karena selama ini lapangan kerja yang disiapkan masih belum menyentuh bidang-bidang yang mereka kuasai.

“Jadi ini merupakan PR, hak dan kewajiban mereka harus diwadahi juga harus diperhatikan sesuai dengan amanat undang-undang, sehingga pendidikan dan lapangan pekerjaan untuk teman-teman disabilitas itulah yang kedepan akan menjadi prioritas saya,” pungkasnya.(nk)

dialogpublik.com