Kota Bandung Barometer Komunitas Musik Country di Tanah Air

RATUSAN orang yang tergabung dalam Komunitas Musik Country Bandung dengan berpakaian khas kemeja, celana jeans dan memakai topi koboi berkumpul di salah satu kafe di Jalan Peta Kota Bandung.

Tak hanya lagu yang tengah hits, para musisi pun membawakan lagu–lagu lawas. Sedangkan anggota lainnya baik muda maupun tua bergandengan tangan sambil menari atau line dance.

Ini menunjukan, di tengah gempuran beraneka genre, musik country masih memiliki penggemar yang cukup banyak. Musik yang berasal dari negeri paman sam ini ternyata sangat pesat perkembangannya di Indonesia, salah satu di Kota Bandung.

Bahkan komunitas musik country di Kota Bandung menjadi barometer bagi komunitas musik country di 17 kota di Indonesia.

Lirik musik country yang agresif, pengalaman hidup yang nyata, balada dianggap sebagai motivasi dalam hidup. Tidak ada kesedihan yang ada adalah semangat dan riang gembira.

Saat kumpul Komunitas ini, hadir juga Bapak Country Indonesia Tantowi Yahya.

Salah satu sesepuh country di Kota Bandung, Roy J West mengatakan, walau tidak tampak, tetapi perkembangan musik country di Kota Bandung sangat pesat. Banyak grup musik yang muncul dengan membawakan lagu sendiri.

“Karena Bandung merupakan pusat musik country. Kami bersyukur, walau komunitas kecil seperti ini, tetapi sudah ada regenerasinya,” ujarnya.

Nah bagi anda yang ingin bergabung atau sekedar mendengarkan pertunjukan musik country ini bisa datang ke kafe yang ada di Kota Bandung.(*)