HUT RI Momen Kebebasan dan Kebahagiaan

PERINGATAN HUT ke 78 Kemerdekaan RI harus menjadi momen kebebasan dan kebahagian masyarakat, khususnya masyarakat Kabupaten Bandung.

Demikian dikatan Anggota DPRD Kabupaten Bandung, Aep Dedi saat dihubungi usai mengikuti rapat paripurna istimewa mendengarkan pidato kenegaraan Presiden RI di Soreang, Rabu (16/8/2023).

“Menyambut Kemerdekaan ini dengan kebebasan dan kebahagian, masyarakat Kabupaten Bandung harus merdeka dan bahagia itu intinya,” ujar legislator asal dapil 2 Kabupaten Bandung.

Dia menegaskan, momen kemerdekan yang terpenting bisa menurunkan angka kemiskinan dan meningkatkan kebutuhan pokok masyarakat, termasuk sisi pendidikannya.

“Merdeka dan bahagia, karena ada orang merdeka tapi tidak bahagia. Ukuran bahagian itu sangat sederhana yaitu terpenuhi sandang pangan,” jelasnya.

“Ya kebutuhan sandang dan pangan untuk saat ini sudah terpenuhi, tapi untuk sebagian masyarakat masih sulit untuk memenuhinya jadi perlu ada peningkatan,” sambungnya.

Untuk itu ujar Politisi Gerinda ini, pihaknya mendorong kesejahteraan masyarakat Kabupaten Bandung dengan bermacam program, baik sisi kebutuhan pangan yang harus dipikirkan, termasuk pendidikan.

“Kita juga memfasilitasi kebutuhan rumahnya, seperti untuk rakyat miskin ada rutilahu, itu salah satu program yang kita dorong. Tapi intinya kebahagian itu tidak bisa diukur oleh materi,” imbuhnya.

Dedi juga mengimbau, agar generasi muda bisa memanfaatkan bonus demografi.

“Jadi harus diurus, dipersiapkan generasi milenial untuk diajak dan harus satu frekuensi. Untuk menuju Indonesia maju, Indonesia emas 2045 bukan hanya konsep, tapi harus mampu bersaing dalam era sekarang ini,” katanya mengakhiri ucapannya. (nk)