H. Rahmat Sudarmaji, Ketua PWI Kabupaten Bandung 2020-2023 Tepilih Secara Aklamasi

H. Rahmat Sudarmaji , terpilih kembali secara aklamasi sebagai Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bandung priode 2020-2023. Pemilihan Ketua digelar dalam konferensi PWI kabupaten Bandung,  di Gedung Sekretariat PWI Jalan. Ciloa No 1. Desa Pamekaran, Kecamatan Soreang, Kabupaten Bandung, Selasa (24/11/2020).

Pada sebelumnya H. Rahmat Sudarmaji, selaku Ketua PWI masa bakti 2017-2020. Namun secara aklamasi ia terpilih kembali menjadi Ketua untuk periode 2020-2023 mendatang.

Rahmat dalam sambutannya menyampaikan, agar tetap eksis PWI Kabupaten Bandung, ada tiga dasar yang akan dilakukan untuk kesejahteraan bagi anggota dan pengurus yaitu kita harus membentuk dan memberikan ilmu-ilmu baru terhadap anggota.

Dan profesi wartawan itu tidak akan mati kalau kita prioritaskan terhadap anggotanya untuk melakukan diskusi-diskusi dan menjalin kerjasama dengan lembaga-lembaga lain seperti lembaga perguruan tinggi, ekonomi, sosial dan yang lainnya,”katanya.

Rahmat menyarankan , kita sebagai profesi wartawan harus bisa mendeskripsikan dengan memberikan solusi dan ide gagasan kepada masyarakat Kabupaten Bandung dan khususnya pemerintah daerah.

“Saya berharap kerjasama yang sinergi antar pengurus dengan anggota ke depannya demi kesejahteraan kita semua,”harapnya.

Dalam akhir sambutannya Rahmat berpesan,  kepada pengurus koperasi diminta kerjasama di bidang lainnya untuk menunjang kegiatan-kegiatan bahwa kepengurusan yang sekarang bisa memberikan ide-ide tentunya untuk  koperasi PWI kabupaten Bandung. Untuk membuat rencana yang strategis dalam renstra kisi-kisinya yang sudah ada.

“Dan saya  mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang yeng telah memberikan sumbangsih atas bantuannya terutama kepada seluruh panitia penyelenggara konferensi”saya mengucapkan terimakasih, ” pungkas Rahmat.  (bas)

dialogpublik.com