KETUA Fraksi PDIPerjuangan DPRD Jawa Barat Drs.H. Memo Hermawan yang juga Wakil Ketua DPD PDIP Jabar bidang Kehormatan Partai optimis Pasangan calon kepala daerah (Paslonkada) H. Ade Sugianto- H.Cecep Nurul Yakin yang diusung oleh PDIP dan PPP akan menang dalam pertarungan Pilkada Kabuapten Tasikmalaya.
Dalam perhelatan Pilkada Serentak 2020, ada empat paslon yang akan bertarung memperebutkan kursi Bupati dan Wakil Bupati Tasikmalaya. Keempat paslon tersebut terdiri dari : Ade Sugianto-Cecep Nurul Yakin (Hade-Yakin) diusung PDIP-PPP dengan 13 kursi di DPRD Tasikmalaya; Iwan Saputra-Iip Miptahul Paoz (WANI) diusung oleh PKB, Golkar, PKS, PAN Nasdem :23 kursi; Azies Rismaya Mahpud-Haris Sanjaya (Azies-Haris) diusung oleh Gerindra- Demokrat :14 kursi serta satu pasangan calon dari jalur Independen Cep Zamzam-Padil Karsoma (CEKAS).
Menurut Memo Herwaman, walaupun paslon Ade-Cecep hanya diusung oleh PDIP dan PPP, namun bagi masyarakat Kabupaten Tasikmalaya, nama Ade Sugianto cukup dikenal karena Ade Sugianto adalah patahana Bupati Tasikmalaya yang juga Ketua DPC PDIP Kabupaten Tasikmalaya. Sedangkan H.Cecep Nurul Yakin (CNY) adalah Ketua DPC PPP Kab Tasikmalaya dan pernah menjadi anggota DPRD Jabar Periode 2014-2019, bahkan CNY dapat mewakili suara masyarakat Tasik Selatan dari kalangan anak muda dan keluarga pesantren.
Selama 5 tahun memimpin Kabupaten Tasikmalaya, Ade dinilai banyak kalangan cukup berhasil dalam kepemimpinannya. Seluruh sector kehidupan mengalamai kemajuan terutama dalam sector perekonomian masyarakat. Sehingga cukup wajar mayoritas warga Tasikmalaya masih sangat menginginkan Ade untuk menang lagi dalam pertarungan Pilkada yang akan digelar pada 9 desember mendatang.
Hal ini dikatakan politisi senior PDIP Jabar Drs. H. Memo Herwaman, saat dihubungi disela-sela kegiatan melakukan sosialisasi/mengkampanyekan paslon Ade-Cecep di Kecamatan Rajapolah Kab.Tasikmalaya, Sabtu (5/12/2020).
Dikatakan Memo, paslon Ade-Cecep sampai saat ini berdasarkan hasil survey dari beberapa lembaga survey, paslon Ade-Cecep masih unggul dibandingkan dengan tiga paslon lain yang akan bertarung dalam pilkada Tasikmalaya.
Kekuatan paslon Ade-Cecep, karena kedua orang ini sama-sama memiliki kelebihan masing-masing. Ade Sugianto selain patahana beliau juga seorang pemimpin yang cukup merakyat. Dan memahami aspirasi warga Tasikmalaya. Sedangkan Cecep, sebagai cawabup dari kalangan anak muda yang yantri dan pernah duduk jadi anggota DPRD Jabar pada periode 2014-2019, terangnya.
Saat ditanya, berapa persen target kemanangan paslon Ade-Cecep ?… .
Kami memiliki keyakinan politik bahwa Ade-Cecep insyallah akan menjadi pemenang di Pilkada Tasik. Kami tidak menargetkan angka, tetapi optimisme kami dalam pemenangannya, kalau angka berapa pun, tetapi menjadi terbesar di antara para kontestan lain, ujar Memo.
“Raihan suara yang paling aman untuk meraih kemenangan di Pilkada Tasik ini sekitar 40 persen dan kami pastikan angka tersebut dimiliki oleh pasangan Ade-Cecep untuk kembali melanjutkan kepemimpinan di Kabupaten Tasikmalaya lima tahun mendatang,” tandas mantan Wakil Bupati Garut ini.(***)