Renie Rahayu : Prestasi di PON Modal Atlit Kab.Bandung saat Porpov

KETUA DPRD Kabupaten Bandung, Hj. Renie Rahayu Fauzi mengapresiasi, atlet Kabupaten Bandung yang berhasil meraih 27 medali emas pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024.

Diantaranya, berkat prestasi altet Dalem Bandung, target Jabar Heattrick pun tercapai dan berhasil menboyong piala PON tinggal di Jawa Barat.

“Saya apresiasi kerja keras atlit Kabupaten Bandung pada PON Aceh – Sumut, dengan sumbangan dari atlit kita 27 emas, 16 perak dan 19 perunggu target Jabar Heattrick (3 kali juara umum secara berturut – turut) akhirnya berhasil,” ujar Renie.

Selain itu Renie meminta, prestasi yang diraih saat PON 2024, harus menjadi modal awal untuk di Pekan olahraga Provinsi (Porprov) Jabar nanti.

“Atlet Kabupaten Bandung telah membuktikan prestasi terbaiknya di ajang PON kemarin. Nah, itu bisa lebih ditingkatkan untuk mendulang piala sebanyak – banyaknya di Porprov akan datang,” tuturnya

Politisi PKB ini, menegaskan, target 100 medali emas di Porprov bukan hal mudah. Tantangan itu cukup berat, jadi harus dipersiapkan dengan latihan lebih keras.

” Tetapi target 100 medali emas itu, harus menjadi motivasi untuk para atlet dalam meningkatkan prestasi,” harap legislator asal dapil 5 ini.(nk)