24 Orang Terindikasi Positif Covid-19, 2 Meninggal dan 4 Sembuh

PASIEN positif terpapar virus Corona di Kab Kuningan cenderung meningkat. Hal itu terbukti dengan bertambahnya kasus pandemi Covid-19 di Kuningan maupun jumlah pasien positif.

Kalapa BPBD Kuningan Agus Mauludin selaku ‘jubir’ Crisis Centre Percepatan Penanganan Covid-19 saat dikonfirmasi hari ini (5/5/2020) mengatakan, jumlah pasien yang terindikasi positif Corona virus tercatat 24 orang, artinya pasien positif naik 3 orang dari hari kemarin.

“Dari 24 pasien itu dua orang diantaranya meninggal, sedang pasien yang lainnya Rapid positif 15 orang (12 orang dalam pengawasan,1 orang meninggal dan 2 sembuh). Menyusul 6 orang positif swab (3 orang pengawasan, 1 orang meninggal dan 2 orang sembuh)”,ujarnya

Agus Mauludin menuturkan, jumlah total hari ini 1.762 kasus, (pengawasan 176, selesai 1.586). Sedangkan sebelumnya 1.744 kasus. Angka ODP dan PDP cenderung bertambah terus, meski kenaikannya relatifsedikit.

“Update data hari ini (5/5/2020), naik 18 kasus jika dibanding sehari sebelumnya. Orang Tanpa Gejala (OTG) 45 orang PP dan 125 SP, ODP 97 PP dan SP 1.387 total 1.484. Menyusul jumlah PDP 34 orang dan 74 orang SP total 108 orang”, terangnya. (H WAWAN JR)