KABUPATEN Bandung Barat tepatnya tanggal 19 – Juni 2023, genap 16 tahun, Dengan menginjak 16 tahun ini Kabupaten Bandung Barat banyak menoreh prestasi diberbagai bidang yang didapat, namun hal ini tidak diimbangi dengan peningkatan Indeks Pembangunan Manusia ( IPM).
Kabupaten Bandung Barat (KBB) masih dibawah Kabupaten dan Kota disekitar Bandung Raya, ini menjadi catatan dan tantangan bagi pemerintah kedepan untuk meningkatkan IPM di Bandung Barat.
Hal tersebut diungkapkan Ketua Karang Taruna Kabupaten Bandung Barat, Ujang Rohman dalam obrolanya dengan media, Minggu ( 11/06/2023) di-Padalarang.
Lebih lanjut Ketua Karang Taruna KBB, yang akrab dipanggil kang Ujro bahwasanya suatu daerah dianggap maju apabila tingkat IPM nya tinggi atau unggul, meskipun demikian pembangunan infrasuktur sudah sangat terlihat peningkatanya, namun dibidang pengembangan kepemudaan terutama sarana dan prasarana di KBB masih sangat tertinggal dengan daerah yang lain.
“Kedepan kami yakin dan percaya bahwasanya Kabupaten Bandung Barat akan maju bahkan akan lebih baik lagi, untuk menuju kearah yang kebih baik, kami berharap salah satu pembangunan kedepan juga bisa memprioritaskan pembangunan kepemudaan. Karena bagaimana pun pemuda adalah tonggak regenerasi kepemimpinan ke depan. Dan untuk mengukur keberhasilan pembangunan khususnya kepemudaan sangatlah mudah untuk diukur, diantaranya di ukur dari indeks pembangunan pemuda (IPP)nya. Dan kalau dilihat dari ukuran IPP kita masih tertinggal jauh,” imbuhnya.
“Diusia 16 tahun KBB berdiri, pemerintahan sekarang yang tinggal beberapa bulan lagi berharap bisa mendorong dan mengevaluasi kebijakan-kebijakan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) dari Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD),” pungkasnya(trs)